Rapsel Ali Menantu Dari Wapres KH Ma'ruf Amin Di Kabarkan Meninggal Dunia, Apa Sebabnya..?

K24 - Kabar duka datang dari Komisi VI DPR RI. Salah satu anggotanya dari Fraksi NasDem, Rapsel Ali, meninggal dunia. Rapsel Ali adalah menantu Wapres Ma'ruf Amin.Minggu (9/4/2023).

Info meninggalnya politikus partai Nasdem dan juga menantu Wapres KH Ma'ruf amin ini pertama kali diperoleh redaksi media ini dari pesan singkat di whatsapp grup.
Dalam pesan tersebut di sebutkan Rapsel Ali diduga meninggal karena serangan jantung pagi tadi.

"Innalillahi Wainnailaihi Roojiun.Berita Duka. telah meninggal dunia Yth. Bapak Muhammad Rapsel Ali, Anggota Komisi VI DPR RI/Fraksi Partai Nasdem karena sakit jantung di Makasar. Minggu, tanggal 9 April 2023 PK.08.30 WITA. Alamat rumah duka : Jl. Bontomangape No.7 Makassar, Sulawesi Selatan," 

Kabar meninggalnya Rapsel dibenarkan oleh Wakil Sekretaris Jenderal Partai Nasdem, Hermawi Taslim.

"Ya meninggal karena sakit jantung," ucap Hermawi Kepada Wartawan.

Muhammad Rapsel Ali adalah politikus Nasdem yang menjabat anggota DPR RI periode 2019–2024. Rapsel Ali meninggal dunia pada usia 51 tahun.

Rapsel merupakan suami dari putri keempat Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf.

Rapsel menikah dengan Siti Nur Azizah Ma'ruf Amin pada 2019. Dalam pernikahan Rapsel dengan mantan bakal calon wali kota Tangerang Selatan pada 2019 lalu juga dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Selama hidupnya Rapsel di kenal ramah dan baik juga getol memperjuangkan asfirasi-asfirasi masyarakat yang ia wakili.

Editor : Redaksi K24


Lebih baru Lebih lama