'DAGUM' Sebuah Depo Lanting BBM Dan Gas Di Muara Muntai Kutai Kertanegara Meledak Dan Terbakar Hebat

Laporan   : Hamrani
Editor       : Aar Tala

Kalimantan24. Warga di sekitar Desa Muara Muntai Ulu dikejutkan oleh sebuah ledakan hebat.

Ternyata ada Sebuah Rakit Toko bantaran sungai atau depo lanting penyimpanan BBM dan gas tiba- tiba meledak dan terbakar hebat.
Peristiwa ini terjadi di Jalan Jendral Ahmad Yani RT.09 Desa Muara Muntai Ulu  Kecamatan Muara Muntai. Kab. Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Rabu 3 Mei 2023 sekira pukul 15.20

Dari Rekaman video warga yang di dapat media ini api tampak ledakan nya sangat keras dan apinya pun sangat besar.
Warga sekitar pun berjibaku memadamkan api yang menyala di atas sungai itu.

Dan akhirnya tidak berlangsung lama datang lah bantuan dari relawan-relawan Pemadam Kebakaran di sekitar wilayah Muara Muntai.

Pemadaman berlangsung dari pukul Pukul 15.20 Wita hingga 16.38 Wita. Ada 15 Mesin Portable Relawan Muara Muntai yang di gunakan untuk menjinakkan kebakaran itu.

Setelah berjibaku relawan-relawan yang bertugas berhasil mengatasi dan memadamkan api yang sangat besar tersebut.

Dari data tertulis TRC ITS Muara Muntai Pemilik Lanting BBM dan Gas tersebut adalah H. Ruslan (Alm) dan sekarang di kelola oleh H. Iyan.

Informasi dari warga kebakaran itu terjadi saat tutup toko kemudian tidak lama berselang tiba-tiba ada ledakan dan terbakar hebat, 

Pemicu ledakan itu masih belum di ketahui . Namun di duga tabung gas meledak sendiri karna cuaca memang panas.

Untuk penyebab pastinya masih dalam penyelidikan Polsek Muara Muntai.(*)






Lebih baru Lebih lama