Bhabinkamtibmas Polsek Tamban Sosialisasikan Pencegahan Bullying di SMA 1 Tamban

Batola – Dalam rangka meningkatkan kesadaran terhadap bahaya bullying, Polsek Tamban menggelar sosialisasi pencegahan bullying di lingkungan SMA 1 Tamban, Kecamatan Tamban, Kabupaten Barito Kuala (Batola) pada Rabu (11/9/2024) pagi. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Polsek Tamban dan Puskesmas Kecamatan Tamban.

Kapolres Batola AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas IPTU Marum, menjelaskan bahwa sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada para pelajar mengenai bahaya bullying. Diharapkan, siswa-siswi dapat membentengi diri dari perilaku tersebut, baik sebagai pelaku maupun korban, serta memahami sanksi hukum yang berlaku bagi pelaku bullying.
Kapolsek Tamban AKP Julkifli menambahkan bahwa dengan adanya sosialisasi ini, siswa di SMA 1 Tamban diharapkan dapat lebih sadar akan dampak negatif bullying. Selain itu, Bhabinkamtibmas Aiptu Hadi juga memberikan himbauan agar para pelajar menjauhi pelanggaran hukum lainnya, seperti penyalahgunaan narkoba dan kebiasaan mabuk-mabukan, yang tidak hanya merusak kesehatan tetapi juga masa depan.

“Kami berharap para siswa dapat terhindar dari tindakan-tindakan yang melanggar hukum, termasuk bullying dan penyalahgunaan narkoba, sehingga masa depan mereka tetap cerah dan tidak terganggu oleh perilaku negatif,” ujar AKP Julkifli.
Sosialisasi ini diikuti oleh sekitar 200 siswa dan guru dari SMA 1 Tamban. Para tenaga pengajar dan siswa sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut, yang berlangsung dengan tertib hingga selesai. Mereka berharap sosialisasi serupa dapat diadakan lagi di masa mendatang untuk terus meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga perilaku positif di lingkungan sekolah.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polsek Tamban dalam menjaga lingkungan sekolah dari pengaruh negatif yang dapat merusak generasi muda, serta memperkuat sinergi antara kepolisian, pihak sekolah, dan instansi kesehatan setempat.


Penulis  : H Irfan
Editor     : Redaksi K24
Sumber  : Humas Polres Batola
Lebih baru Lebih lama