Kapolres Batola Pimpin Sertijab Kasat Reserse Narkoba

Batola – Kapolres Barito Kuala (Batola) AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H., memimpin langsung serah terima jabatan Kasat Reserse Narkoba Polres Batola yang berlangsung khidmat di Aula Jana Nuraga Polres Batola pada Selasa pagi, 10 September 2024.

Dalam acara tersebut, jabatan Kasat Reserse Narkoba diserahterimakan dari AKP Mashuri, S.H. kepada penggantinya, IPTU Joko Sunarwan, S.H., M.M. AKP Mashuri kini menempati posisi baru sebagai Kanit 1 SiIntel Air Polairud Polda Kalsel, sementara IPTU Joko Sunarwan sebelumnya menjabat sebagai Panit di Direktorat Narkoba Polda Kalsel.

Kapolres Batola, melalui Kasi Humas IPTU Marum, menegaskan bahwa mutasi ini merupakan hal yang biasa dilakukan dalam institusi kepolisian untuk memenuhi kebutuhan organisasi. Ia menambahkan, proses rotasi ini penting guna menjaga dinamika dan efektivitas kinerja kepolisian di berbagai sektor.

Dalam sambutannya, AKBP Anib Bastian mengucapkan terima kasih kepada AKP Mashuri atas dedikasi dan kerja kerasnya selama menjabat sebagai Kasat Narkoba di Polres Batola. "Kami sangat menghargai pengabdian AKP Mashuri yang telah menjalankan tugas dengan baik. Semoga di tempat tugas yang baru, beliau terus mengembangkan kemampuan dan memberikan kontribusi maksimal," ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapolres juga berharap IPTU Joko Sunarwan, sebagai pejabat baru, dapat melanjutkan kinerja positif yang telah dilakukan oleh pendahulunya, dengan selalu berpegang teguh pada peraturan hukum dan profesionalisme dalam tugas. Tantangan besar dalam pemberantasan narkoba di wilayah Batola diharapkan dapat diatasi dengan baik di bawah kepemimpinan IPTU Joko, sehingga memberikan dampak positif bagi Polres Batola secara keseluruhan.

Acara sertijab ini turut dihadiri oleh Wakapolres Batola Kompol Letjon Simanjorang, S.H., para pejabat utama (PJU) Polres Batola, Kapolsek jajaran, perwira, brigadir, serta jajaran anggota Polres Batola lainnya. Sepanjang acara berlangsung, suasana berjalan tertib, lancar, dan aman.

Sumber : Humas Polres Batola
Editor    : Siti Maryam SH
Lebih baru Lebih lama