Polda Kalsel Resmi Memiliki Gedung Auditorium, Dukung Peningkatan Kinerja dan Kegiatan Masyarakat

Banjarbaru – Polda Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) kini memiliki Gedung Auditorium baru, sebuah fasilitas yang dihibahkan oleh PT. Sebuku Sejaka Coal dalam acara serah terima di Polda Kalsel Banjarbaru, Jumat (1/11/2024). 

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PT Sebuku Sejaka Coal atas dukungan dan kontribusinya. "Keberadaan Gedung Auditorium ini diharapkan dapat menunjang berbagai kegiatan di lingkungan Polda Kalsel serta meningkatkan kualitas kinerja anggota kepolisian dalam menjaga kamtibmas di Kalimantan Selatan," ujar Kapolda Kalsel.
Kapolda juga mengapresiasi PT Pulau Intan Baja Perkasa sebagai kontraktor yang berperan dalam pembangunan gedung auditorium yang megah ini. Dengan penambahan fasilitas baru ini, sarana dan prasarana Polda Kalsel terus diperkuat, khususnya di markas baru Polda Kalsel di Banjarbaru.

"Kami berharap gedung ini dapat mendukung berbagai kegiatan Polda Kalsel, baik untuk kepentingan internal maupun acara yang melibatkan masyarakat dan instansi lain," kata Kapolda Kalsel.
Gedung Auditorium baru ini diharapkan akan berfungsi sebagai ruang multifungsi untuk berbagai acara resmi maupun kegiatan lainnya, memperkuat keberadaan Polda Kalsel sebagai institusi yang responsif dan modern di tengah masyarakat.
Acara serah terima gedung ini dihadiri oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H., Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Turman Sormin Siregar, S.H., S.I.K., M.H., Karo Logistik Polda Kalsel Kombes Pol M. Safei, S.I.K., M.H., beserta Pejabat Utama Polda Kalsel, CEO PT. Sabuku Sejaka Coal, Project Manager PT. Pulau Intan Baja dan Operation Direktur PT. Pulau Intan Baja.
Lebih baru Lebih lama