Polres Balangan Sosialisasikan Rekrutmen Bintara Kompetensi Khusus kepada Siswa SMKPP Paringin

Balangan – Polres Balangan melalui Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) yang dipimpin oleh Kabag SDM AKP Kuswanto aktif mensosialisasikan rekrutmen Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) kepada para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pertanian. Pada Selasa (05/11/2024), AKP Kuswanto beserta tim mendatangi SMKPP Paringin, satu-satunya SMK Pertanian di Kabupaten Balangan, untuk memberikan sosialisasi langsung kepada para siswa dan pengajar di sekolah tersebut.

Dalam sosialisasi ini, AKP Kuswanto menjelaskan berbagai kompetensi khusus yang dibutuhkan Polri dalam program penerimaan Bakomsus. Dengan antusias, ia menyampaikan pentingnya keahlian yang relevan, khususnya bagi lulusan SMK pertanian, untuk dapat berkontribusi di kepolisian. Ia juga menitipkan pesan kepada pihak sekolah agar dapat menginformasikan kesempatan ini kepada para lulusan SMKPP Paringin yang ingin meniti karier di Polri.
AKP Kuswanto menyebutkan bahwa langkah sosialisasi ini juga merupakan bagian dari upaya mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, yang mencakup pencapaian swasembada pangan serta mendorong generasi muda agar berperan aktif di sektor pertanian.

Dengan adanya sosialisasi ini, Polres Balangan berharap agar semakin banyak lulusan SMKPP Paringin yang tertarik mendaftar dan mengikuti seleksi Bakomsus Polri, sehingga mereka dapat mengabdi kepada negara melalui karier di kepolisian sambil mendukung sektor pertanian dalam negeri.

Sumber : Humas Polres Balangan
Editor    : Lukman Hakim SH 
Lebih baru Lebih lama