KREKI Kalsel Buka Posko Kesehatan di Haul Syekh H. Akhmad Marzuki bin Sulaiman Wali Al Banjari

Banjarmasin – Komunitas Relawan Emergensi Kesehatan Indonesia (KREKI) Kalimantan Selatan kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Dalam rangkaian kegiatan Haul Syekh H. Akhmad Marzuki bin Sulaiman Wali Al Banjari, KREKI Kalsel membuka posko kesehatan untuk melayani para jemaah yang hadir di Kecamatan Aluh-aluh, Kabupaten Banjar, Minggu (22/12/2024).

Posko kesehatan ini bertujuan memberikan pelayanan darurat bagi jemaah yang membutuhkan, baik untuk penanganan medis ringan maupun konsultasi kesehatan. Ketua KREKI Kalsel, dr. Hj. Noor Herawaty, MM, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan untuk terlibat dalam kegiatan keagamaan tersebut.
“Alhamdulillah, KREKI Kalsel dapat berpartisipasi dalam acara Haul Syekh H. Akhmad Marzuki bin Sulaiman Wali Al Banjari. Ini merupakan bentuk nyata dari komitmen kami untuk melayani masyarakat, khususnya para jemaah yang hadir dalam acara haul,” ujar dr. Herawaty melalui pesan WhatsApp, Senin (23/12/2024).

KREKI, yang merupakan komunitas relawan tanggap darurat kesehatan berbasis teknologi informasi, berperan aktif dalam mendukung Sistem Tanggap Darurat Terpadu (SPGDT). Dengan memanfaatkan aplikasi berbasis IT, KREKI berupaya meningkatkan kualitas dan kecepatan penanganan darurat kesehatan di masyarakat.
Dalam kegiatan ini, KREKI Kalsel tidak hanya memberikan layanan kesehatan tetapi juga memperlihatkan kepedulian terhadap kebutuhan para jemaah dalam acara yang dihadiri ribuan orang tersebut.

Dr. Herawaty juga menyatakan bahwa KREKI Kalsel siap berpartisipasi dalam kegiatan besar lainnya. “Insya Allah, KREKI akan kembali bergabung dalam kegiatan haul Abah Guru Sekumpul mendatang,” tambahnya.

Keterlibatan KREKI Kalsel dalam acara-acara keagamaan seperti ini diharapkan dapat membantu masyarakat, meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan, serta mempererat hubungan antara relawan kesehatan dan masyarakat.

(Juna)

Lebih baru Lebih lama