Yonif 621/Menuntung Sabet Juara Pertama Turnamen Tenis HUT ke-63 Korem 101/Antasari

Banjarmasin – Turnamen tenis lapangan dalam rangka peringatan HUT ke-63 Korem 101/Antasari tahun 2024 berlangsung penuh semangat dan persaingan ketat. Yonif 621/Menuntung sukses mengukir prestasi sebagai juara pertama setelah melewati pertandingan yang seru dan kompetitif. Jum'at (13/12/2024) Pagi.

Lettu Inf Setyo Mardowo bersama Pahderi Irianto tampil luar biasa dan berhasil mengalahkan pasangan tangguh Dandrem 101 Brigjen TNI Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., yang berpasangan dengan Serka Fitriandi. Dengan permainan solid dan strategi cemerlang, pasangan Yonif 621/Menuntung mengamankan gelar juara, sementara pasangan Dandrem harus puas di posisi kedua.

Perebutan juara ketiga tak kalah menarik, di mana pertandingan berjalan sengit antara Kasi Logistik Korem 101/Antasari yang berpasangan dengan Kapten Arif melawan tim Kodim 1005. Pertandingan berakhir dengan skor tipis 9-8 untuk kemenangan Kasi Logistik Korem 101/Antasari, menambah daya tarik turnamen ini.

Pada penutupan acara, Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Ilham Yunus menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta yang telah berjuang dengan semangat tinggi. "Percayalah, latihan kerasmu akan membuahkan hasil," ungkap Brigjen Ilham. Ia juga menegaskan pentingnya kegigihan dalam mencapai kesuksesan, "Keberhasilan datang kepada mereka yang tidak pernah menyerah."

Brigjen Ilham juga memberikan pesan inspiratif kepada para peserta untuk terus berprestasi. "Tetaplah fokus pada tujuanmu, raihlah prestasi setinggi langit," ujarnya menutup rangkaian turnamen tenis lapangan tersebut.

Turnamen ini bukan hanya menjadi ajang unjuk kemampuan di lapangan, tetapi juga mempererat solidaritas dan semangat kebersamaan di antara prajurit Korem 101/Antasari. Prestasi yang diraih para pemenang menjadi bukti bahwa kerja keras dan ketekunan akan selalu membuahkan hasil yang manis.

Selamat kepada para pemenang, dan semoga semangat juang ini terus menjadi inspirasi bagi seluruh prajurit Korem 101/Antasari!, Tandasnya.

Editor   : Agus MR
Foto     : H Irfan 
Lebih baru Lebih lama