Tabalong, Kalsel – Dalam rangkaian Haul Guru Sekumpul ke-20, Babinsa Koramil 1008-04/Tanta bersama sejumlah organisasi masyarakat (ormas) mendirikan rest area di Simpang 4 Nansarunai Islamic Center Maburai. Rest area ini menawarkan layanan gratis dan kenyamanan bagi para jamaah yang melintas menuju acara haul, Selasa (02/01/25).
Kegiatan yang diinisiasi oleh Sertu Imam Santoso, anggota Babinsa Koramil 1008-04/Tanta sekaligus anggota Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak. Ormas seperti PSHT Pusat Madiun Ranting Murung Pudak Cabang Tabalong, OTTAC, UPBS MURA Rescue, serta sejumlah organisasi lainnya ikut terlibat dalam penyelenggaraan ini.
Fasilitas Lengkap untuk Jamaah
Rest area tersebut menyediakan berbagai fasilitas, seperti makanan dan minuman ringan gratis, hingga layanan perbaikan kendaraan bagi jamaah yang mengalami kendala di perjalanan. Inisiatif ini bertujuan memberikan kenyamanan maksimal bagi jamaah yang datang dari berbagai daerah.
“Kegiatan ini sangat saya dukung, kami memberikan bantuan sosial semampu kami. Semoga bisa bermanfaat bagi jamaah yang sedang dalam perjalanan,” ujar Sertu Imam Santoso.
Salah satu jamaah, Norhayati asal Kalimantan Timur, menyampaikan apresiasinya atas fasilitas yang disediakan. "Kami sangat berterima kasih atas diadakannya rest area ini. Kami disambut hangat oleh anggota PSHT dan dapat beristirahat sejenak di sini. Semoga amal baik semua yang terlibat diberikan pahala berlipat ganda oleh Allah SWT,” ucapnya.
Wujud Kepedulian dan Gotong Royong
Kehadiran rest area ini menjadi bukti nyata semangat gotong royong dan kepedulian masyarakat Tabalong dalam menyukseskan Haul Guru Sekumpul ke-20. Selain memberikan kenyamanan bagi para jamaah, inisiatif ini juga mencerminkan kebersamaan dan rasa peduli terhadap sesama.
Dengan dukungan dari berbagai pihak, kegiatan ini diharapkan dapat terus menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya dalam memberikan layanan sosial kepada komunitas yang membutuhkan.
Sumber : Pendim 1008/Tabalong
Editor : Lukman Hakim SH